Indonesia membuka laga melawan Malaysia dengan baik, skuad merah putih berhasil mengamankan poin pertama lewat pasangan Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Duo Indonesia itu berhasil menumbangkan pasangan Goh Soon Huat/lai Shevon Jemie.
Setelah mendapatkan poin pertama dari Goh/Lai, Indonesia lantas menggandakan keunggulan lewat Komang Ayu Cahya Dewi.
Turun sebagai wakil tunggal putri Indonesia, Komang harus berhadapan dengan Karupathevan Lethsanaa.
Menghadapi Letshanaa, Komang mendapatkan perlawanan kekata di awal permainan.
Susul menyusul poin terus terjadi hingga Komang tertinggal di jeda interval.
Namun setelah jeda interval, Komang berbalik unggul dan mengamankan gim pertama lebih dulu.
Di gim kedua, perebutan poin sengit kembali terjadi di awal permain.
Meski begitu, Komang berhasil unggul dan menjaga jarak hingga memimpin dengan skor 11-5 di jeda interval gim kedua.
Sayangnya, saat kemenangan tinggal beberapa langkah lagi, Komang malah tersusul dan berbalik tertinggal dengan skor 18-19.
Dalam posisi tertinggal, Komang kembali berhasil menyamakana keadaan lewat sambarannya yang tepat sasaran.
Komang kemudian berhasil meraih match point setelah pengembalian Letshanaa dinyatakan keluar.
Di rally berikutnya, komang mengakhiri laga dengan skor kemenangan 21-12, 21-19.
Hasil ini memastikan Indonesia unggul dengan skor 2-0 atas Malaysia.