, Cole Palmer, mengatakan klubnya akan mengambil pelajaran dari kekalahan melawan Fulham pada Boxing Day Liga Inggris di Stamford Bridge, pada Kamis, 26 Desember 2024. Pemain berusia 22 tahun itu mencetak satu-satunya gol bagi The Blues dalam laga yang berakhir dengan skor 1-2.
Usai unggul 1-0 atas tuan rumah, Fulham mulai menguasai permainan. Chelsea kebobolan di akhir pertandingan dan Fulham meninggalkan Stamford Bridge dengan kemenangan pertama dalam 45 tahun. “Ini sepak bola, itu terjadi. Kami kehilangan kendali selama 20 menit dan mereka mencetak dua gol,” kata Palmer dikutip dari laman resmi Chelsea, pada Jumat, 27 Desember 2024.
“Kami menguasai bola hampir sepanjang pertandingan, tetapi kalah di akhir pertandingan dan itu sulit. Kami bermain bagus di babak pertama. Kami menguasai permainan. Kami punya banyak peluang,” ucap pemain Timnas Inggris tersebut.
Palmer mengakui bahwa itu adalah momen menyakitkan bagi Chelsea untuk kehilangan kemenangan kandang lagi. Di babak kedua, skuad Enzo Maresca tampak kehilangan kendali sementara Fullham bermain dengan transisi yang apik. “Mereka suka berlari, mengarahkan, jadi kami terjebak dengan permainan mereka dan kami harus membayar harganya,” ucap dia.
“Saya tidak merasa kami kehilangan energi atau intensitas, seperti yang dikatakan manajer, kami hanya kehilangan kendali permainan. Kami perlu mencoba dan mengelola permainan dengan lebih baik,” tuturnya.
Musim liburan membuat The Blues hanya memiliki sedikit waktu untuk berkutat memperbaiki diri. Mereka akan bertandang dari London ke Ipswich Town pada Selasa, 31 Desember 2024, mulai pukul 02.45 WIB. “Ini kesempatan bagus untuk belajar, beristirahat, memulihkan diri, dan bermain lagi dalam tiga hari. Kami sadar kami tidak akan memenangkan setiap pertandingan yang kami mainkan. Ini musim pertama manajer bersama kami dan kami sedang belajar,” kata Palmer.
melalui gol Rodrigo Muniz pada menit ke-90+5.
Tren tak terkalahkan pasukan besutan Enzo Maresca selama 12 pertandingan terakhir di semua kompetisi, terhenti. Khusus di Liga Inggris, catatan 10 pertandingan beruntun tanpa kekalahan berakhir. Kendati begitu, Chelsea tetap berada di posisi kedua Liga Inggris dengan perolehan 35 poin, selisih satu poin dengan Nottingham Forest yang baru saja memboyong tiga poin usai mengalahkan Tottenham Hotspur 1-0.
Gol Palmer sendiri tercipta pada menit ke-16. Menerima umpan datar dari Levi Colwill di depan kotak penalti Fulham, pemain asal Inggris menggocek si kulit bundar melewati sejumlah pemain The Cottagers. Tembakan yang ia lesakkan ke sudut kanan gawang tak mampu dibendung oleh kiper Bernd Leno.
Gol ini membuat Cole Palmer kian kokoh di daftar top skor Liga Inggris dengan perolehan 12 gol. Ia hanya kalah dari penyerang Liverpool, Mohamed Salah, dengan 15 gol dan penyerang Manchester City, Erling Haaland, dengan 13 gol.
Pilihan Editor: