6 Drama Korea Romantis yang Tayang di Netflix Sepanjang Tahun 2025

Posted on

sampai romansa ringan. Beberapa drama romansa pun telah dinantikan para pemirsa yang akan menampilkan pasangan-pasangan baru, seperti Choi Woo Shik dan Park Bo Young sampai Kim Seon Ho dan Go Youn Jung.

Buat kamu yang penasaran, berikut deretan drama Korea romantis yang tayang di Netflix sepanjang tahun 2025 beserta sinopsisnya.

1.

akan dibintangi oleh Choi Woo Shik dan Park Bo Young sebagai pemeran utamanya. Drama ini menggali kehidupan para orang-orang muda yang terbiasa berpura-pura baik-baik saja dalam menghadapi kesulitan. Mereka ingin merasakan cinta dan mewujudkan impiannya, namun justru terlalu lelah karena menghadapi kesulitan tanpa henti.

Di ceritakan tentang Ko Gyeom (Choi Woo Shik), seorang aktor yang mengambil peran tambahan dan menjadi kritikus film. Ko Gyeom sangat menyukai film sampai-sampai ia bermimpi untuk menonton semua film di dunia.

Suatu kali ia bertemu dengan Kim Mu Bee (Park Bo Young), yang membuatnya tertarik dan penasaran dengan sosoknya. Apalagi namanya terdengar seperti kata ‘film’. Kim Mu Bee sendiri masuk ke industri film karena penasaran. Hal ini karena ia merasa sang ayah menganggap film lebih penting daripada dirinya. Kehidupannya pun berubah setelah bertemu dengan Ko Gyeom.

2

akan tayang pada bulan Maret 2025 mendatang. Drama Park Bo Gum dan IU ini menceritakan kisah hidup Ae Sun (IU) dan Gwan Sik (Park Bo Gum) yang penuh petualangan di Pulau Jeju. IU akan berperan sebagai Ae Sun yang berani dan pemberontak, sementara Park Bo Gum akan berperan sebagai Gwan Sik, karakter yang pendiam namun dapat diandalkan.

Keduanya lahir di Jeju, Korea Selatan pada tahun 1950-an. Ae Sun adalah pencinta buku, namun ia tidak dapat bersekolah karena latar belakang keluarganya yang miskin. Walau begitu, ia tidak pernah menyerah pada mimpinya untuk menjadi seorang penyair.

Ae Sun selalu mengekspresikan perasaannya dengan bebas tanpa menyembunyikan apa pun. Gwan Sik adalah seorang pemuda yang tulus dan rajin. Ia mencintai Ae Sun dan sangat menghormatinya.

3.

adalah drama bergenre romansa misteri yang berlatar era dinasti Joseon. Drama ini mengisahkan tentang hilangnya Hong Rang (Lee Jae Wook), putra dari keluarga pedagang yang kuat. Ia hilang saat usianya masih 8 tahun.

Adik tirinya, Jae Yi (Jo Bo Ah), selama bertahun-tahun berusaha untuk mencari Hong Rang. Hingga akhirnya, Hong Rang kembali saat usianya sudah 20 tahun dengan membawa sebuah rahasia tersembunyi. Pemuda tersebut mulai mengalami emosi yang membuatnya jatuh cinta pada adik tirinya sendiri.

memadukan romansa, misteri, dan hubungan yang kompleks, di mana para karakternya menghadapi nasib kejam yang dibentuk oleh ambisi rahasia mereka sendiri.

4.

Drama ini berlatar di Busan tahun 1998. Ceritanya tentang Park Se Ri (Shin Eun Soo) yang bersekolah di Sekolah Menengah Atas di Busan dan berusia 19 tahun. Karena penampilannya, ia tidak pernah bisa menyatakan perasaannya kepada siapa pun. Rambutnya yang sangat keriting, tidak dapat diubah sekeras apa pun dia mencoba.

Se Ri menyukai Kim Hyun (Cha Woo Min), yang merupakan siswa laki-laki paling populer di sekolah. Suatu hari, seorang siswa pindahan dari Seoul, bernama Han Yoon Seok (Gong Myung), datang ke sekolah Se Ri. Dia berusia 20 tahun, setahun lebih tua dari siswa lainnya.

Latar belakang kisahnya tidak diketahui oleh teman-teman sekelasnya yang baru, namun ia pindah ke Busan setelah menyerah untuk mengikuti ujian masuk universitas. Dengan sikap acuh tak acuh, Han Yoon Seok menyaksikan Park Se Ri berusaha menggapai cintanya yang bertepuk sebelah tangan.

Sementara itu, Park Se Ri mencoba mendekati Han Yoon Seok, yang merupakan satu-satunya solusi untuk berhasil menyatakan perasaannya kepada Kim Hyun. Park Se Ri juga berteman baik dengan Baek Seong Rae (Yoon Sang Hyeon), yang mencoba membantunya dalam rencananya untuk menyatakan perasaan pada Kim Hyun. Tak semudah itu, Se Ri juga harus menghadapi Ko In Jeong (Kang Mi Na), yang merupakan saingannya dan memberitahukan rahasia memiliki rambut lurus.

5

drama romansa baru yang menjadi reuni Kim Woo Bin dan Bae Suzy. Drama romansa-fantasi ini mengisahkan tentang Genie (Kim Woo Bin), seorang jin yang terbangun setelah seribu tahun dan keluar dari lampu ajaibnya.

Ia bertemu dengan Ka Young (Suzy), seorang perempuan yang tidak memiliki emosi dan terjebak dalam kehidupan yang dikendalikan oleh aturan neneknya. Ka Young kebetulan memanggil Genie keluar dari lampunya dan akan mengabulkan 3 permintaannya. Serial ini menjalin komedi romantis di sekitar konflik mereka atas tiga keinginan.

6.

. Dramanya berkisah tentang Joo Ho Jin (Kim Seon Ho), seorang penerjemah multibahasa dengan kemampuan bahasa yang luar biasa termasuk bahasa Inggris, Jepang dan Italia.

Dia mulai bekerja untuk bintang Cha Moo Hee (Go Youn Jung) sebagai penerjemahnya. Moo Hee memiliki pesona yang cerah dan selalu percaya diri. Dari rekan kerja, keduanya mengembangkan hubungan romantis yang menghangatkan.

Itulah drama Korea romantis Netflix yang akan menemani kamu sepanjang tahun 2025 ini.